Kamis, 17 Maret 2011

Manfaat Jomblo

Bebas Bertemu Teman
Kalau banyak dari teman Anda yang mengeluh lantaran jarang bertemu sejak Anda mempunyai kekasih, kayaknya ada yang salah dengan hubungan Anda dan si dia. Teman apalagi sahabat adalah orang terdekat yang setiap saat membantu. Bila Anda tak punya pacar alias lajang, Anda bebas bertemu dengan teman-teman dekat Anda.

Selasa, 08 Maret 2011

Tak Perlu Alasan

Jika cinta memerlukan alasan,
seperti sekarang,
maka tidak ada alasan lagi bagi saya untuk mencintai engkau lagi.
Apakah cinta memerlukan alasan?
TIDAK!
Oleh karena itu, saya masih tetap mencintaimu
dan cinta tidak memerlukan alasan

Ketika mencintai seseorang
jangan pernah menyesal dengan apa yang pernah kamu lakukan
menyesallah terhadap apa yang tidak pernah kamu tidak lakukan.

Jika Tuhan membawa engkau kepada cinta..
Dia akan memampukan engkau untuk bisa mengatasinya.

Optimis Itu Penting

Bagi agan-agan yang dag dig dug ingin menyatakan cinta dan ingin panduan untuk mengetahui apakah sebenarnya arti jawaban cewek atas pernyataan cinta nya. Dibawah ini adalah beberapa petunjuk yang bisa diambil.

Cowok: "Aku suka banget sama kamu .... Aku pengin kamu jadi pacarku."

Cewek: (Malu-malu) "Aku juga suka sama kamu, Ron"
Artinya : Jelas si cewek juga suka kamu, sampe ngomong terus terang gitu. Memang pernyataan cinta dari kamu lah yang ditunggu-tunggu dia.

Cewek: "Kaya'nya lebih baik kita temenan aja,dech. Khan kita dari dulu juga temenan".
Artinya : si Cewek pun sebenarnya suka sama kamu. Status "teman" hanyalah sebuah alasan saja agar dia bisa deket terus sama kamu.

Sabtu, 05 Maret 2011

Abadi Yang Hilang

untuk yang abadi, apakah akan kekal ?
tiada selama hujan itu masih membawa gerimis
embun masih meneteskan di dedaunan rerumputan
dan masih akan membawa karam ;
jiwa telah tenggelam, hanyut tertelan
bila yang hilang adalah yang kekal
tak abadi sekian waktu mengikis
di persembunyian terang maupun gelap
dalam ruang pengap harapan berlabuh
untuk langkah dahulu yang semakin terhapus
antara yang abadi dan yang hilang
di dasar perhentian rintih
rapuh persendian luluh jiwa memecah
tak ada yang akan mampu, yang bisa
mengurai laraku
untuk yang abadi atau yang hilang
cintamu yang hilang akan abadi untukku,
kekasih

Puisi untuk mue

"Kapan kau tulis puisi untukku?", tanyamu waktu itu

Ya, aku sering menulis puisi untukmu untukmu saja,

seperti yang kulakukan saat ini

Dalam imajiku, kau adalah wujud yang istimewa

Sosok yang takhenti kugambar di langit tanpa batas khayalku

Tak lekang oleh waktu,
pun jarak yang menempatkan kita dalam dimensi yang berbeda
Kau seperti bayang

Kerinduan Que

Suasana kini telah berubah
gelap malam kini tak lagi indah
tak ada lagi senyum sang rembulan
yang kan menembus kegelapan malam
seakan malam tak lagi bercerita
karena hanya ada kesunyian
serta dinginnya angin malam
yang kerap- kali datang ku rasa...semua sama halnya dengan aku
malam yang merindukan bulan
bagai hati resah dan kesepian
merindukan sang kekasih harapan
tapi semua itu percuma
telah habis tetesan air mata
hingga hati resah tak ada harapan
hanyalah penantian dan penantian
tanpa adanya suatu kepastian
yang mungkinakan aku dapatkan.

Jeritan Hati Que

mungkin aku terlalu bodoh untuk mengerti
mungkin aku tak sengaja juga menyakiti
andai aku tau isi hatimu
andai kesempatan itu datang lagi padaku
sekarang mustahil bagiku
bahkan menyentuh bayangmu, aku tak mampu
sekarang aku terpuruk dalam jurang sesalku
dan cinta ini jadi sesak dalam dadaku
aku tau cinta ini sudah tak laku
tapi biarkan cinta ini aku miliki
biarkan cinta ini menjadi bebanku
aku tak peduli
meski menghambat jalanku
aku tau mencintaimu adalah tak pasti.

Selasa, 01 Maret 2011

Mai


Kumiliki sepenggal cinta yg tak urung jadi nyata
Dan sebuah rindu yang hanya mungkin aku sendiri yang mengerti
Karena dirimu tak mungkin ku miliki…
Seakan penantian yang tak berujung…
Ku tempuh jalan hidupku

Senin, 28 Februari 2011

To wanita yang memiliki senyum malaikat

Mungkin aku hanya orang biasa
Mungkin aku tak punya apa-apa
Mungkin wajahku standar-standar saja
Atau fisikku yang juga biasa saja
Mungkin aku tak punya uang banyak
Mungkin aku memang hanya orang biasa
Biasa dan hanya biasa
Aku hanya punya diriku
Diriku yang selalu kubanggakan
Dan diriku memberanikan diri mengajakmu
Mengajakmu mengarungi hidup bersama
Dan takkan terpisah oleh apapun
Dan itu bukanlah rayuan gombal
Atau hanya omong kosong belaka
Atau kata-kata yang tiada guna
Karena aku tahu ku tak bisa merayu
Akupun tak bisa beretrorika
Atau mengeluarkan kata-kata bombastis
Aku hanya ingin mengajakmu bersama
Dan aku harap kau menerima
Dengan ketulusan

Bukan Puisi Cinta


Bermain aku dengan diriku sendiri
aneh memang mengapa ada permainan seperti itu
coba hindarkan diri dari sudut sepi
bermain dengan sisi hati
coba kilaukan hati namun yang kudapat hanya letupan kisi

Kamis, 17 Februari 2011

ciri-ciri wanita soleha


SUNGGUH sangat beruntung bagi wanita shalihah di dunia ini. Ia akan menjadi cahaya bagi keluarganya dan berperan melahirkan generasi dambaan. Kalau pun ia wafat, maka Allah akan menjadikannya bidadari di akhirat nanti. Oleh karena itu, para pemuda jangan sampai salah memilih pasangan hidup. Pilihlah wanita shalihah untuk dijadikan istri dan pendamping hidup setia.

Kamis, 10 Februari 2011

Mengenang Thomas Alva Edison

Thomas Alva Edison dilahirkan di Milan, Ohio pada tanggal 11 Februari 1847. Tahun 1954 orang tuanya pindah ke Port Huron, Michigan. Edison pun tumbuh besar di sana. Sewaktu kecil Edison hanya sempat mengikuti sekolah selama 3 bulan. Gurunya memperingatkan Edison kecil bahwa ia tidak bisa belajar di sekolah sehingga akhirnya Ibunya memutuskan untuk mengajar sendiri Edison di rumah. Kebetulan ibunya berprofesi sebagai guru. Hal ini dilakukan karena ketika di sekolah Edison termasuk murid yang sering tertinggal dan ia dianggap sebagai murid yang tidak berbakat.

Meskipun tidak sekolah, Edison kecil menunjukkan sifat ingin tahu yang mendalam dan selalu ingin mencoba. Sebelum mencapai usia sekolah dia sudah membedah hewan-hewan, bukan untuk menyiksa hewan-hewan tersebut, tetapi murni didorong oleh rasa ingin tahunya yang besar. Pada usia sebelas tahun Edison membangun laboratorium kimia sederhana di ruang bawah tanah rumah ayahnya. Setahun kemudian dia berhasil membuat sebuah telegraf yang meskipun bentuknya primitif tetapi bisa berfungsi.

Senin, 07 Februari 2011

Say "No" Valentine Day

ADA APA DI HARI VALENTINE DAY ????

Pada bulan Februari, kita selalu menyaksikan media massa, mal-mal, pusat-pusat hiburan bersibuk-ria berlomba menarik perhatian para remaja dengan menggelar pesta perayaan yang tak jarang berlangsung hingga larut malam bahkan hingga dini hari. Semua pesta tersebut bermuara pada satu hal yaitu Valentine’s Day. Biasanya mereka saling mengucapkan “selamat hari Valentine”, berkirim kartu dan bunga, saling bertukar pasangan, saling curhat, menyatakan sayang atau cinta karena anggapan saat itu adalah “hari kasih sayang”. Benarkah demikian?

Selasa, 01 Februari 2011

Statistik dan kasus HIV/AIDS di Indonesia

Sumber : Ditjen PPM & PL Depkes RI (desember 2010)

Masalah Seks Pada Anak Kuliahan

Masalah seks anak kuliahan kerap jadi sorotan karena masa-masa seperti ini adalah waktu ketika seseorang mulai punya keinginan seks tapi terbentur norma belum menikah. Apa saja masalah seks anak kuliahan itu?

Seperti dikutip dari buku Questions Kids Ask About Sex, karangan J. Thomas Fitch dan Melissa R. Cox, yang diterbitkan ANDI, Rabu (22/12/2010) ada beberapa masalah atau pertanyaan seks yang menghinggapi anak kuliahan, yaitu:

Selasa, 25 Januari 2011

Surat Dari Setan Untukmu

Aku melihatmu kemarin,  saat engkau memulai aktifitas harianmu. Kau bangun tanpa  sujud mengerjakan subuhmu. Bahkan kemudian, kau juga tidak mengucapkan "Bismillah" sebelum memulai santapanmu, juga tidak sempat mengerjakan shalat Isha sebelum berangkat ketempat  tidurmu. Kau benar2 orang yang bersyukur, Aku menyukainya.

Aku tak dapat  mengungkapkan betapa senangnya aku melihatmu tidak
merubah cara hidupmu. Hai Bodoh, Kamu  millikku. Ingat, kau dan aku sudah bertahun-tahun bersama, dan aku masih belum bisa benar2 mencintaimu .

Senin, 24 Januari 2011

Katakan Cinta Dengan Islam

Bulan Februari adalah bulan cinta. Ya, pada bulan inilah, setiap orang berusaha untuk menyatakan dan mengaktualisasikan cintanya. Walaupun sebagian orang ada yang menyatakan bahwa cinta dan kasih sayang bukan hanya untuk satu bulan tertentu, toh kemeriahan orang untuk menyatakan cinta pada bulan merah jambu ini tidak pernah berkurang, malah selalu semakin variatif dan semakin jauh dari aturan. Usaha seseorang untuk menyatakan cinta pada pasangan, atau untuk menyatakan satu kata, “be my valentine” terasa makin konyol dan menggelikan karena dilakukan dengan cara-cara yang semakin tidak masuk akal.

Kenakalan Remaja dan Tips Cara Pencegahannya

Salah satu masalah sosial yang dikategorikan dalam perilaku menyimpang diantaranya adalah kenakalan remaja. Untuk mengetahui tentang latar belakang kenakalan remaja dapat dilakukan melalui dua pendekatan yaitu pendekatan individual dan pendekatan sistem.
  • Dalam pendekatan individual, individu sebagai satuan pengamatan sekaligus sumber masalah.
  • Untuk pendekatan sistem, individu sebagai satuan pengamatan sedangkan sistem sebagai sumber masalah.

Yakin Mau Pacaran?

Melihat sepasang cowok & cewek berjalan berdua, bergandengan tangan dan bercanda, di jalan atau dimana saja, iri pastinya ??? Especially, yang nge-JOMBO pasti bakal iri tuch.

Ehm... ya gak semua sich, tapi kalo ditanya dan harus dijawab dengan jujur dan sejujur-jujurnya, siapa sich yang gak kepengen punya pacar atau kekasih ??? 

Siapa atau adakah yang bilang pacaran itu gak indah banget...???
Pasti ga ada yach ? Wah pastinya hidup ini berbunga-bunga, yang penting jangan bunga bangkai aja, he...he...he... hidup terasa ga ada yang kurang, selalu ada yang memperhatikan, ada yang mengatur, ada yang mengarahkan, huft... pokoknya bahagia dech... serba (love) melulu.

Pacaran Menurut Pandangan Islam

Gimana sich sebenernya pacaran itu, enak ngga' ya? Bahaya ngga' ya ? Apa bener pacaran itu harus kita lakukan kalo mo nyari pasangan hidup kita ? Apa memang bener ada pacaran yang Islami itu, dan bagaimana kita menyikapi hal itu? 
Memiliki rasa cinta adalah fitrah

Ketika hati udah terkena panah asmara, terjangkit virus cinta, akibatnya...... dahsyat man...... yang diinget cuma si dia, pengen selalu berdua, akan makan inget si dia, waktu tidur mimpi si dia. Bahkan orang yang lagi fall in love itu rela ngorbanin apa aja demi cinta, rela ngelakuin apa aja demi cinta, semua dilakukan agar si dia tambah cinta. Sampe' akhirnya....... pacaran yuk.

Kenapa Anak Bingung?

Sadarkah Anda bahwa kita orang tua secara konstan meng-hypnosis anak kita? Ambil saja kasus nyata yang terjadi dengan Anton yang merupakan anak di rumah tetangga ini.
Pada suatu hari Anton sedang bermain dengan adiknya dan tiba-tiba saja si adik menangis dengan keras karena mainannya direbut. Anton tidak mau mengalah dan malahan mengejek adiknya. Ibunya melihat hal itu terjadi dan dengan serta merta berteriak dengan suara nyaring nan merdu, “ Ayooo……, teruskan……. ya ganggu adikmu terus. Nanti Mama hukum kamu kalau terus ganggu adikmu. Kan adikmu masih kecil kamu yang lebih tua ngalah dong?“

Keluarga dan Perilaku anak

Dewasa ini permasalahan anak tampaknya bertambah banyak. Dan celakanya lagi orangtua dari anak-anak “bermasalah” tersebut tidak tahu bagaimana cara mengatasinya. Mereka cenderung mengikuti secara sepotong-sepotong apa yang telah mereka alami sendiri sebagai anak-anak dan mengikuti apa yang disarankan oleh majalah, media cetak maupun elektronik dan mungkin sahabat-sahabat mereka.

Arti Sebuah Keluarga?

Saya menabrak seorang yang tidak dikenal ketika ia lewat. “Oh, maafkan saya” adalah reaksi saya. Ia berkata, “Maafkan saya juga. Saya tidak melihat Anda.” Orang tidak dikenal itu, juga saya, berlaku sangat sopan. Akhirnya kami berpisah dan mengucapkan selamat tinggal.

Namun cerita lainnya terjadi di rumah, lihat bagaimana kita memperlakukan orang-orang yang kita kasihi, tua dan muda. Pada hari itu juga, saat saya tengah memasak makan malam, anak lelaki saya berdiri diam-diam di samping saya.

Cara Membangkitkan Motivasi?

Seringkali rutinitas dan berbagai masalah yang datang silih berganti setiap hari membuat kita kehilangan motivasi untuk mendapatkan yang lebih baik dalam kehidupan. Membuat semua tujuan kita mengabur dan lama-lama menghilang. Kemudian bagaimanakah cara membangkitkan motivasi diri dan meningkatkan motivasi tersebut

Apa yang dimaksud dengan motivasi?

Potensi Diri

Patut kita mengenali jenis - jenis manusia di sekitar kita sebagai berikut :

1. Manusia Wajib : Manusia yang keberadaannya sangat dibutuhkan dan ketidakhadirannya membuat orang-orang kehilangan.
Karakteristik : Bekerja dengan tulus, Administrasi lengkap, Kemampuan mengerjakan tugas bagus, Selain belajar juga aktif dalam berbagai kegiatan,Memandang bekerja itu sebagai belajar.

Minggu, 23 Januari 2011

Depresi

Merupakan kondisi yang terdiri dari campuran perasaan tak menyenangkan entah itu sedih, kecewa, trauma yang mendalam. Apa saja solusi yang bisa kita lakukan?

Bisa terjadi setelah kehilangan seseorang atau mengalami peristiwa yang memukul mental lainnya. Sekitar 10 persen orang yang memeriksakan diri ke dokter untuk keluhan fisik ternyata mengalami depresi.

Al-Quran Meransang IQ anak



Ternyata Al-Qur’an dapat merangsang tingkat inteligensia (IQ) anak, yakni ketika bacaan ayat-ayat Kitab Suci itu diperdengarkan dekat mereka.


Dr. Nurhayati dari Malaysia mengemukakan hasil penelitiannya tentang pengaruh bacaan Al-Qur’an dapat meningkatkan IQ bayi yang baru lahir dalam sebuah Seminar Konseling dan Psikoterapi Islam sekitar tujuh tahun yang lalu. Dikatakannya, bayi yang berusia 48 jam saja akan langsung memperlihatkan reaksi wajah ceria dan sikap yang lebih tenang.